(cyberblitar), Senin (20/05/2024) Aplikasi Bank Sampah Barokah (ABANK_SABAR) merupakan salah satu aplikasi yang dimiliki Kampoeng Cyber Kota Blitar, sebagai upaya pemanfaatan penggunaan teknologi informasi dalam pelayanan kepada masyarakat di RW 15 Kelurahan Gedog Kecamatan Sananwetan Kota Blitar.
Utamanya adalah terkait dengan operasional Bank Sampah Barokah, kebetulan ada kesempatan mengikuti Lomba Inovasi Smart City yang diadakan oleh Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kota Blitar, Proposal dengan judul ABANK_SABAR | Manajemen Pengelolaan Bank Sampah Berbasis Website dan Android Mewujudkan Smart Environment di Kota Blitar, dinyatakan lolos dan masuk sebagai Finalis yang kemudian harus mempresentasikan isi proposal di hadapan Dewan Juri pada hari Sabtu, (18/05/2024) di ruang ISC Diskominftik Kota Blitar, bersama dengan 5 Finalis lainnya, yang nantinya di ambil Juara I, II dan III mendapatkan hadiah dan uang pembinaan.
Dari hasil penilaian Dewan Juri Aplikasi Bank Sampah Barokah, memperoleh hasil sebagai Juara Harapan I pada Tahun 2024, sebuah pencapaian yang luar biasa, setidaknya dari konsep dan ide yang telah ter-implementasikan pada warga masyarakat bisa menjadi pemicu untuk terus disempurnakan sehingga dalam pelaksanaannya akan mewujudkan Smart Environment di lingkungan RW 15 BTN Asabri Gedog.
Yang tentunya juga disesuaikan dengan Tema Lomba Smart City tahun 2024 adalah Peningkatan Kualitas Hidup Masyarakat Kota Blitar Melalui Pengoptimalan Smart Environment, lingkungan yang cerdas tentu akan menopang terwujudnya Kota Cerdas, Kota Blitar terus bertekad segera terwujud sebagai salah satu Kota Cerdas di Indonesia.